Top 10 Perusahaan Kontraktor Indonesia

683 1024 natasha

Indonesia memiliki banyak perusahaan kontraktor yang menyediakan layanan jasa pembuatan bangunan maupun infrastruktur yang menjadi urutan ke-62 dari 140 negara dalam hal pembangunan infrastruktur. Perusahaan kontraktor terbaik di Indonesia yang memiliki pengalaman dan setifikasi serta bertanggung jawab penuh terhadap rencana pembangunan yang berlangsung. Berikut beberapa perusahaan kontraktor yang terbaik di Indonesia :

1.      PT Adhi Karya (Persero) Tbk

PT Adhi Karya (Persero) Tbk merupakan perusahaan publik yang bergerak di bidang konstruksi yang bermarkas di Jakarta, yang didirikan pada 11 Maret 1960. Pada  tanggal 1 Juni 1974, perusahaan ini berubah status menjadi Perseroan Terbatas. Hingga pada tahun 2004 perusahaan ini telah menjadi konstruksi pertama yang terdaftar di Bursa Efek Indonesia.

2.      PT Amarta Karya (Persero)

PT Amarta Karya adalah Badan Usaha Milik Negara yang bergerak di bidang konstruksi yang didirikan pada tahun 1962. Amarta karya membagi layanannya dalam dua kategori, yaitu jasa konstruksi spesialis dan industri penunjang konstruksi.

3.      PT Brantas Abipraya (Persero)

PT Brantas Abipraya merupakan persero yang didirikan pada tanggal 12 November 1980 sebagai hasil pemekaran dari proyek induk pengembangan wilayah sungai kali Brantas, yang lebih dikenal dengan sebutan proyek Brantas. Perusahaan ini bergerak di bidang konstruksi terutama bendungan dan konstruksi air lainnya.

4.      PT Hutama Karya (Persero)

PT Hutama Karya merupakan perusahaan yang bergerak di bidang konstruksi, serta penyedia jalan tol. Perusahaan ini berawal dari perusahaan swasta Hollandsche Beton Maatschappij (HBM) milik Hindia Belanda yang dinasionalisasi pada tahun 1961 menjadi PN Hutama Karya dan berubah nama menjadi PT Hutama Karya pada tahun 1973.

5.      PT Leighton Contractors Indonesia

PT Leighton Contractors merupakan kontraktor swasta internasional yang berasal dari Hong Kong, Cina ini menangani proyek-proyek arsitektur dan sipil. Perusahaan ini didirikan pada tahun 1975, yang dahulu diberi nama Leighton Asia dan juga beroperasi di Indonesia masuk pada tahun 2000-an.

6.      PT Nindya Karya (Persero)

PT Nindya Karya adalah perusahaan yang bergerak dibidang konstruksi, engineering procurement construction (EPC) yang didirikan pada tahun 1961. Hasil karya konstruksi berupa pembangunan hotel yang berada di Semarang, Stadion Patriot Bekasi, dan lain-lain.

7.      PT PP (Persero) Tbk.

PT Pembangunan Perumahan (PP) merupakan perusahaan yang bergerak di bidang perencanaan dan konstruksi bangunan, seperti manajemen gedung, pengembangan properti dan realti. Mayoritas 51% kepemilikan saham PT PP dipegang oleh Pemerintah Republik Indonesia dan sisanya 49% dipegang karyawan dan manajemen PT PP.

8.      PT Total Bangunan Persada Tbk.

PT Total Bangunan Persada merupakan perusahaan yang bergerak di bidang bangunan dan konstruksi. Pada tahun 2006, Perusahaan ini mencatat 2.750 juta lembar saham di Bursa Efek Indonesia dengan kode TOTL. Total memiliki pengalaman dan kompetensi yang terpecaya dalam bidang jasa konstruksi selama lebih dari 40 tahun.

9.      PT Wijaya Karya (Persero)

PT Wijaya Karya adalah perusahaan konstruksi yang didirikan pada 19 Maret 1960. Di akhir 1960-an WIKA berkembang menjadi pemborong pemasangan jaringan listrik tegangan rendah, menengah, dan tinggi. Di awal tahun 1970, WIKA memperluas usahanya menjadi perusahaan kontraktor sipil dan bangunan perumahan. Pada 20 Desember 1972, perusahaan berubah status menjadi Perseroan Terbatas Wijaya Karya (Persero).

10.  PT. Waskita Karya (Persero) Tbk

Waskita Karya merupakan perusahaan yang bergerak di bidang konstruksi dan didirikan dengan nama Perusahaan Negara Waskita Karya tanggal 01 Januari 1961. Pemegang saham mayoritas Waskita Karya (Persero) Tbl adalah Negara Republik Indonesia, dengan persentase kepemilikan sebesar 66,004%.

Source :

spacestock.com


Author

natasha

All stories by: natasha